Kamis, 14 April 2011

Kesibukan Hari Ini...

Kamis, 14 April 2011. Seperti biasa, morning crazy. Adi anakku, sedang menuntut perhatian ekstra. Ma, Adi ingin bawa bekal nasi bungkus ke sekolah, agar hemat dan ga perlu belanja lagi di sekolah. Maka, pagi pukul 5 aku berangkat ke pasar Sri Kerthi di dekat komplek perumahan kami. Kubeli 4 bungkus nasi jinggo. Untuk bahan2 yang akan dimasak oleh simbok masih lengkap tersedia di dapur dan juga kulkas. Ya, aku terbiasa menyediakan keperluan dapur untuk beberapa hari sekaligus.

Selesai berbelanja di pasar, segera pulang. Mandi dan selesaikan 2 ember cucian tersebut, menjemurnya dg rapi. Dan anak2 mulai terjaga. Adi bersiap berangkat sekolah di SMAN 1 Denpasar, Yudha bersiap untuk les pagi hari di daerah Kerobokan, suami akan lanjut dengan proses bimbingan disertasi.

Maka, kuletakkan tas berisi laptop dengan merek salah satu bank terkenal negeri ini di bagian depan motorku, ransel di bagian atasnya. Yudha duduk di belakang, dan kami meluncur ke arah Kerobokan. Di Jalan Raya Kuta, depan rumah ibu guru les nya, kuturunkan dia. Lalu melaju ke arah Nusa Dua. Hari ini aku memiliki 4 kelas yang harus kuisi. Dari BHP smt 4, MKH smt 6, MTB a smt 2, dan MPH b smt 6.

Persis berbelok arah di Sunset Road, kuterima sebuah panggilan. Bapak Made Suniastha. Beliau adalah kepala suku kami, istilah bagi ketua kelas, untuk program Pascasarjana S3 Program Studi Kajian Budaya Universitas Udayana. "Bu, ada kuliah dari Profesor Nehen pagi ini di kampus Sudirman". Ah ha !! Perdebatan batin dalam diri. Aku sedang dalam perjalanan menuju ke kampus STPNDB. Hmmm, segera kuhubungi para mahasiswa dan sahabat kantor. Kuyakinkan bahwa mereka tahu keberadaanku. Lalu kemudian kuputar arah motor menuju Kampus yang terlatak di jalan Sudirman Denpasar. Kuliah Kapita Selekta Ekonomi dan Industri Indonesia menanti di lantai 2.

Pukul 11.00 kuliah berakhir. Bergegas aku meluncur meninggalkan rekan kuliah. Tiba di Kampus STPNDB, menikmati sebungkus nasi jinggo yang kubeli pagi hari tadi, juga sayur urap. bersiap mengajar di kelas MTB a smt 2. Selesai mengajar, beranjak menuju GOR STPNDB. Ku kunjungi berbagai stand yang ada disana. Program Job Fair ke 4 yang diselenggarakan oleh STPNDB ini kali ini di handle oleh mahasiswa D IV MKH smt 6. terdapat puluhan stand dari berbagai Hotel & Restoran, SPA, juga agen tenaga kerja. misalnya, Norwegian Cruise Line, Ayana, Nusa Dua Resort Hotel & Spa, Harris Hotel, Hotel & Rest. Magazine, dll.

Ini adalah sebagian dari dunia nyata yang bakal dihadapi para mahasiswa kami. Maka segera kuhubungi ketua kelas MPH b smt 6 untuk mengajak seluruh anggota kelasnya bergabung denganku di GOR ini. Kelas kupindahkan ke sini. Praktek langsung, on the job class. Mata kuliah yang kupegang adalah Manajemen Sumber Daya Manusia, dengan topik Fungsi Manajemen. Dan, mereka siswa semester 6. Sebentar lagi tamat, perlu kerja nyata. Kini ada tawaran dari berbagai hotel, dan ada baiknya mereka berjumpa langsung dengan pihak yang mungkin bisa menjalin kerja sama dengan mereka.

Ah, tidak terasa, waktu cepat berlalu. Pukul 17.00 seluruh aktivitas berakhir, dan aku bersiap kembali ke Denpasar. Masih harus mencari kabel adaptor bagi laptopku yang sedang bermasalah. Hmmm, hidup sungguh tidak bisa ditebak. Namun, tak kan pernah padam nyala semangat di dalam dada, walau hidup tidak selalu mudah dan berjalan indah.

Astungkara atas segala berkah dan anugerahmu yang masih boleh kuterima Tuhan.....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar